Mendekati zina adalah hal yang dilarang secara tegas dalam islam. Hal ini secara lugas disebutkan dalam Surah Al-Isra’ ayat 32. Mendekati zina ini adalah perbuatan yang besar kemungkinan akan mendorong dan menjerumuskan seseorang pada perbuatan zina yang sesungguhnya.
Pembahasan
Berikut adalah 10 contoh perilaku yang tergolong mendekati zina:
- Menjalin hubungan sebagai pacar
- At-Tamanniy, yakni menghayal atau membayangkan sesuatu yang bisa memunculkan gejolak syahwat
- Menonton atau membaca hal-hal yang mengundang syahwat
- Berkhalwat atau berdua-duaan antara pria dan wanita yang bukan muhrim
- Al-Qublah, adalah menyentuh lawan jenis yang adalah bukan muhrimnya
- Chatting atau berbagi pesan yang intensif antara lelaki dan wanita yang bukan muhrim
- Menatap lawan jenis yang dikagumi dengan durasi lebih dari yang dibolehkan oleh syariat
- Ikhtilath atau kondisi di mana lelaki dan perempuan dipercampurkan dalam satu ruang sehingga tidak ada batasan dalam interaksi.
- Tabarruj, yakni menghias diri berlebih-lebihan yang bisa membangkitkan syahwat yang melihat.
- Khuthwah, yakni melangkahkan kakinya ke tempat-tempat di mana perbuatan maksiat berlangsung.
- As-Sama’u, yakni mendengarkan hal-hal yang sekiranya bisa membangkitkan syahwat.
- Al-kalam Al-Faahisy, yakni sengaja berbicara hal-hal yang m3sum atau berbau s3ksual.
- Al-lams, yakni jima’ dengan menyentuh tangan mereka yang bukan muhrimnya.
- Perempuan yang bepergian tanpa adanya dampingan dari mahramnya juga dikategorikan ulama sebagai perbuatan mendekati zina sebab mendatangkan mudharat juga fitnah.
Kelas : 2 SMP
Mapel : Pendidikan Agama Islam
Bab : Akhlakul Mazmumah (Perilaku Tercela)
Kata Kunci : Zina, Mendekati, Tabarruj, At-Tamanniy, Khalwat
1. Berikut ini kegiatan yang akan menimbulkan pelakunya bisa terbawa kepada perbauatan zina adalah ....
A. rekreasi
B. nonton pertunjukan
C. berdua-duaan
D. menjaga toko
E. belajar kelompok
Jawaban: C
2. Dalam Q.S. al-Isra': 32 menjelaskan tentang ....
A. larangan memakan harta anak yatim
B. zina adalah perbuatan yang keji
C. larangan berbuat zalim
D. pelaku zina dihukum dera 100x
E. larangan memakan makanan yang haram
Jawaban: B
3. Berikut ini merupakan hikmah dari larangan pergaulan bebas, kecuali ....
A. terjaganya kehormatan
B. selamat dari penyakit lahir maupun batin
C. menjaga kesehatan badan, terutama alat produksi
D. dihinakan Allah nanti diakhirat
E. terjaganya nasab dan keturunan
Jawaban: D
4. Apabila seseorang menuduh zina, dan tuduhannya tidak benar maka ia akan mendapatkan hukuman berupa ....
A. 80 kali dera
B. 60 kali dera
C. 1000 kali dera
D. 70 kali dera
E. 50 kali dera
Jawaban: A
5. Fungsi Q.S. al-Isra': 32 adalah sebagai tindakan preventif terhadap bahaya perbuatan zina. maksud dari preventif adalah ....
A. percobaan
B. penolakan
C. pemusnahan
D. penanganan
E. pencegahan
Jawaban: E
6. Arti kalimat yang bergaris bawah pada ayat di bawah adalah ....
A. pezina perempuan
B. pezina laki-laki
C. pezina ghairu muhson
D. pezina muhson
E. pezina psk
Jawaban: A
7. Memperbanyak puasa sunah merupakan salah satu cara untuk ....
A. menurunkan berat badan
B. menjaga kesehatan lambung
C. menghindarkan diri dari perzinahan
D. hanya mengikuti lingkungan pergaulan
E. memenuhi nazar yang telah dibuat
Jawaban: C
8. Salah satu hikmah adanya larangan pergaulan bebas dan perbuatan zina adalah ....
A. hidup menjadi lebih santai
B. dianggap kurang pergaulan
C. terjaganya harkat dan martabat
D. lebih hemat dalam pengeluaran
E. dianggap sebagai orang yang alim
Jawaban: C
9. Hukuman bagi para pezina disebutkan dalam Q.S. an-Nur ayat ....
A. 1
B. 2
C. 3
D. 31
E. 32
Jawaban: B
10. Di rajam sampai mati adalah hukuman bagi ....
A. pezina muhson
B. pezina ghairu muhson
C. penuduh zina
D. budak yang menuduh zina
E. budak yang berzina
Jawaban: A
11. Di dera 100 kali dan diasingkan adalah hukuman bagi ....
A. pezina muhson
B. pezina ghairu muhson
C. penuduh zina
D. budak yang menuduh zina
E. budak yang berzina
Jawaban: B
12. Arti kaliman yang bergaris bawah pada ayat di bawah adalah ....
A. sejahat-jahat jalan
B. pezina laki-laki
C. perbuatan yang keji
D. jangan mendekati zina
E. pezina perempuan
Jawaban: C
13. Zina dibagi 2, yaitu zina muhson dan zina ghoiru muhson, di bawah ini yang termasuk ciri-ciri dari zina muhson adalah ....
A. perawan
B. laki-laki yang lajang
C. pernah menikah
D. dihukum 80x
E. perempuan tua
Jawaban: C
14. Zina dibagi 2, yaitu zina muhson dan zina ghoiru muhson, di bawah ini yang termasuk ciri-ciri dari zina ghoiru muhson kecuali ....
A. perawan
B. laki-laki yang lajang
C. pernah menikah
D. pelakunya dihukum 100x dera
E. belum menikah
Jawaban: C
15. Ayat al-Qur'an yang menjelaskan tentang hukuman bagi pelaku zina adalah ....
A. Q.S. an-Nur: 2
B. Q.S. an-Nur: 32
C. Q.S. al-Isra': 2
D. Q.S. al-Isra': 32
E. Q.S. al-Isra': 23
Jawaban: A