LKPD PAI Kelas 7 Semester 1 Tahun Ajaran 2022/2023 Materi Lebih Dekat
dengan Allah SWT yang Sangat Indah Nama-Nya dapat Bapak Ibu Download dibawah ini.
Mata Pelajaran : Pendidikan Agama Islam
Materi Pokok : Lebih Dekat dengan Allah SWT yang Sangat Indah Nama-Nya
Kelas / Semester : VII / Ganjil
KOMPETENSI DASAR
3.3. Memahami makna Al-Asma‘u al-Husna: Al-’Alim, al-Khabir, As-Sami’, dan
Al-Bashir
INDIKATOR
1. Menyebutkan pengertian Asmau Al-husna: Al-’Alim, Al-Khabir, As-Sami’,
dan Al-Bashir
2. Menjelaskan makna Asmau Al-husna: Al-’Alim, Al-Khabir, As-Sami’, dan
Al-Bashir
TUJUAN PEMBELAJARAN
- Diberikan kesempatan untuk mengkaji tentang iman kepada Allah SWT, peserta didik dapat menunjukkan dalil naqli dan aqli terkait dengan iman kepada Allah SWT dengan benar
- Diberikan kesempatan untuk berdiskusi tentang iman kepada Allah SWT, peserta didik dapat mengidentifikasi perilaku beriman kepada Allah dengan benar
- Diberikan kesempatan melaksanakan perintah Allah, peserta didik dapat melaksanakan perintah Allah atas dasar iman kepada Allah dengan baik
- Diberikan kesempatan menelaah materi al-asmau al-husna, peserta didik menyebutkan pengertian Asmau al-husna: al-’Alim, al-Khabir, as-Sami’, dan al-Bashir dengan benar
- Diberikan kesempatan menelaah materi al-asmau al-husna, peserta didik dapat menjelaskan makna Asmau al-husna: al-’Alim, al-Khabir, as-Sami’, dan al-Bashir dengan benar
- Diberikan kesempatan mencontohkan perilaku al-asmau al-husna peserta didik mencontohkan perilaku yang mencerminkan keteladanan dari sifat Asmau al-husna: al-’Alim, al-Khabir, as-Sami’, dan al-Bashir dengan benar
PETUNJUK BELAJAR
- Mulailah dengan membaca Basmallah
- Bacalah LKPD berikut dengan cermat
- Jika mengalami kesulitan dalam mempelajari LKPD, tanyakan pada gurumu dengan tetap berusaha secara maksimal terlebih dahulu
- Akhiri dengan membaca Hamdalah