Menjangkau Lebih Jauh Dengan Program Organisasi Penggerak

Menjangkau Lebih Jauh Dengan Program Organisasi Penggerak

Program Organisasi Penggerak (POP) adalah program pemberdayaan masyarakat secara masif melalui dukungan pemerintah untuk peningkatan kualitas guru dan kepala sekolah berdasarkan model-model pelatihan yang sudah terbukti efektif dalam meningkatkan kualitas proses pembelajaran dan hasil belajar siswa.

Pelaksanaan POP difokuskan pada peningkatan kompetensi di bidang literasi, numerasi, dan/atau penguatan pendidikan karakter.

Dalam pelaksanaannya, POP melibatkan sejumlah Ormas bidang pendidikan, terutama yang sudah memiliki rekam jejak baik dalam implementasi program peningkatan kompetensi pendidik dan tenaga kependidikan serta memiliki model, antara lain model pelatihan yang efektif dalam peningkatan kualitas proses dan hasil belajar peserta didik.

“POP mewujudkan budaya dan semangat kolaborasi Merdeka Belajar antara pemerintah dan ormas secara masif melalui berbagai pelatihan dan pendampingan bagi para pendidik dan tenaga kependidikan untuk meningkatkan kualitas peserta didik,” kata @dirjen.gtk Iwan Syahril.

Pada webinar Sapa GTK 3 dengan tema Gotong Royong Memajukan Pendidikan Melalui Program Organisasi Penggerak, pada bulan April lalu, Ketua Umum Forum Indonesia Menulis Kalimantan Barat Fakhrul Arrazi berbagi kisah inspiratif.

"Berbagai cara mereka lakukan untuk dapat ikut serta dalam program kami. Salah satu contoh, tanpa akses internet, karena kami melakukan kegiatan secara daring dan barulah di bagian akhir kami laksanakan luring," terang Fakhrul sambil menceritakan banyak dari para peserta yang melakukan perjalanan jauh hanya untuk mendapatkan akses internet. Bahkan ada yang 6 hingga 9 jam, sehingga ini menjadi penyemangat.

Sementara itu, Hotmianida Panjaitan selaku Nasional Program Manager POP Wahana Visi Indonesia mengungkapkan ormas mereka juga mendapatkan tantangan berat dalam pelaksanaan program karena wilayah mereka 50 persen tanpa koneksi internet.

"Kami bersyukur ada 58 master teacher yang tersedia di tingkat kabupaten yang menjadi SDM yang menjadi pelatih wahana literasi," tutur Hotmianida.


#MerdekaBelajar #SapaGTK #ProgramOrganisasiPenggerak #OrganisasiPenggerak #GotongRoyong #DitjenGTK