100 + Kumpulan Soal Ujian Akademik Sejarah PPG Daljab 2022. Bapak/Ibu Peserta
Ujian PPG Daljab 2022, pada kesempatan ini kami akan membagikan Latihan Soal
Seleksi Ujian Akademik PPG Daljab yaitu Bidang Studi Sejarah.
Download 100 + Kumpulan Soal Ujian Akademik Sejarah PPG Daljab 2022.
Download Soal Pretest Sejarah PPG Daljab pdf
1. Konperensi Meja Bundar adalah puncak perjuangan diplomasi bangsa
Indonesia dalam mempertahankan kemerdekaan. Hasil yang diperoleh dari
perundingan tersebut antara lain adalah …
A. Pembentukan Negara Indonesia Serikat di Belanda
B. Pengakuan kedaulatan negara Indonesia oleh Belanda.
C. Pemberhentian agresi militer Belanda
D. Perlucutan senjata tentara NICA
E. Pembubaran Republik Maluku Selatan
2. Permasalahan yang masih belum dapat dituntaskan dalam konferensi meja
bundar di tahun 1949 adalah....
A. Utang luar negeri dan pengakuan kedaulatan
B. Batas laut teritorial dan pampasan perang
C. Masalah Irian barat dan utang luar negeri
D. Dasar negara dan bentuk negara
E. Masalah irian barat dan dasar negara
3. Badan perdamaian yang dibentuk pada tanggal 28 Januari 1949 untuk
menggantikan Komisi Tiga Negara yang dianggap gagal mendamaikan
Indonesia-Belanda….
A. UNTEA
B. UNCI
C. UNSF
D. UNSA
E. UNP
4. Kabinet pertama yang dibentuk setelah pembubaran negara Republik
Indonesia Serikat dipimpin oleh
A. Hatta
B. Syahrir
C. Amir Syarifudin
D. Natsir
E. Djuanda
5. Perubahan bentuk negara Indonesia dari RIS menjadi NKRI pada 17 Agustus
1950, dilakukan dengan cara...
A. Setiap negara bagian RIS mengadakan perundingan dan perjanjian untuk
kembali ke NKRI.
B. Uni Indonesia Belanda mengadakan perundingan dengan RIS untuk merubah
bentuk RIS menjadi NKRI.
C. Negara bagian RIS menggabungkan diri dengan tiga negara bagian RIS lainnya,
dan mengadakan perundingan dengan pemerintah federal.
D. Pemerintah RIS meminta Kepala Uni Indonesia Belanda (Ratu Juliana) untuk
merubah bentuk negara RIS.
E. Negara-negara bagian RIS mengadakan peperangan, dan dimenangkan oleh negara
bagian RI, sehingga RIS menjadi NKRI.
6. Banyaknya hambatan dalam kabinet Sukiman membuat hasil kerja kabinet
ini tidak maksimal. Analisis apa yang dapat Anda ungkapkan mengenai
kegagalan Kabinet Sukiman...
A. Adanya kegagalan dalam mengelola kebijakan ekonomi
B. Adanya perseteruan antar berbagai elemen politik
C. Adanya persaingan antara militer dan sipil
D. Adanya dominasi militer dalam pemerintahan
E. Adanya perlawanan di daerah
7. Pada masa Djuanda, ditetapkan peraturan kelautan yang tertuang dalam
Deklarasi Djuanda tanggal 13 Desember 1957. Analisis apa yang dapat Anda
sampaikan tentang deklarasi tersebut...
A. Keberhasilan diplomasi Indonesia dalam memperjuangkan wilayah teritorial
laut Indonesia.
B. Keberhasilan Indonesia memperjuangkan keutuhan NKRI
C. Keberhasilan Djuanda dalam menjaga kepercayaan masyarakat Indonesia
D. Keberhasilan Djuanda dalam memperjuangkan wilayah daratan yang selama ini
dikuasai Balanda
E. Keberhasilan Djuanda dalam mengemban perintah yang telah diberikan
presiden
8. Situasi pada masa demokrasi liberal diwarnai dengan banyaknya
pergolakan berupa pemberontakan di daerah. Salah satu yang menjadi latar
belakang berbagai pemberontakan tersebut yaitu ....
A. Keinginan untuk menjadikan Indonesia berbentuk negara federal
B. Kegagalan pemerintah mempertahankan negara kesatuan
C. Pasukan pemerintah Hindia Belanda tidak mampu mengamankan wilayah
D. Negara yang terbentuk belum mampu membangun militer yang tangguh
E. Luasnya wilayah negara kesatuan republik Indonesia
9. Tujuan utama diberlakukannya sistem ekonomi Ali-Baba adalah ....
A. memajukan ekspor agar pendapatan pemerintah meningkat
B. memajukan pengusaha nonpribumi
C. menekan sedikit mengkir impor
D. memajukan pengusaha pribumi
E. meningkatkan kerja sama antara pengusaha pribumi
10. Penyebab jatuhnya Kabinet Natsir 1950-1951 adalah ....
A. kegagalan Natsir dalam memulihkan perekonomian nasional terutama
menyangkut kesehatan dan kesejahteraan rakyat
B. perselisihan paham dengan PNI yang mendesak segera diselenggarakannya
Pemilu untuk memilih wakil-wakil rakyat
C. kegagalan Natsir dalam memperjuangkan usaha kembali ke UUD 1945 secara
murni dan konsekuen
D. kegagalan Natsir dalam memperjuangkan Irian Barat dan mosi tidak percaya
di parlemen
E. perselisihan paham dengan anggota Masyumi dan kegagalannya dalam menyusun
undang-undang pemi
11. Berikut ini yang bukan mendasari dikeluarkannya Dekrit Presiden 5
Juli 1959 yaitu....
A. Secara aklamasi dalam sidang Konstituante menghendaki kembali ke UUD 1945
B. Konstituante gagal untuk menjalankan tugasnya yakni merumuskan UUD baru
C. Konstituante tidak mampu untuk memutuskan kembali ke UUD 1945
D. Setiap persidangan Dewan Konstituante selalu diwarnai pertentangan
antarpartai politik
E. Konstituante mengadakan reses dengan batas waktu yang tidak ditentukan
12. Faktor di bidang pertahanan dan keamanan yang melatarbelakangi
lahirnya Demokrasi Terpimpin adalah...
A. Seringnya terjadi pergantian kabinet di masa sebelumnya, sehingga kondisi
ekonomi tidak stabil.
B. Pemberlakukan status SOB (kondisi darurat) setelah mundurnya kabinet Ali
Sastroamidjojo II.
C. Belum disepakatinya dasar negara yang akan ditetapkan dalam Undang-Undang
Dasar.
D. Munculnya aksi-aksi sepihak unntuk menuntut landreform oleh Partai
Komunis Indonesia.
E. Keinginan untuk menyederhanakan partai politik dan mempercepat pemilihan
umum.
13. Pada tahun 1965, Presiden Republik Indonesia mengumumkan keluarnya
Indonesia dari keanggotaan PBB. Salah satu hal yang mendasari keputusan
tersebut adalah....
A. penarikan sukarelawan Malaysia yang berada di Indonesia
B. tidak ditanggapinya pernyataan Presiden Soekarno oleh PBB
C. masuknya Malaysia sebagai anggota tidak tetap Dewan Keamanan PBB
D. Indonesia tidak ingin menjalin hubungan dengan negara-negara anggota PBB
E. pembentukan negara federal di wilayah Malaysia yang tidak disetujui
Indonesia
14. Konfrontasi antara Indonesia dengan Malaysia yang berlangsung sejak
pertengahan tahun 1963 diselesaikan dengan jalan perundingan pada tanggal
11 Agustus 1966, hal ini disebabkan....
A. Indonesia dan Malaysia bertekad untuk memulai kehidupan bernegara dan
berpolitik bertetangga baik di kawasan Asia Tenggara demi kemakmuran
bersama.
B. Sudah tidak ada negara Barat yang mendukung Malaysia
C. DK PBB mengeluarkan keanggotaan Malaysia
D. Indonesia diancam akan diblokade ekonomi dan politik luar negerinya
E. Kedua negara sepakat untuk membentuk ASEAN
15. Faktor utama yang menyebabkan Indonesia keluar dari kenggotaan PBB
karena …
A. PBB secara diam-diam membantu pemberontakan PRRI/Permesta
B. PBB tidak dapat membantu menyelesaikan masalah Irian Barat
C. Malaysia diangkat menjadi anggota tidak tetap Dewan Keamanan PBB
D. PBB dikuasai Negara-negara imperialis
E. PBB tidak membantu kemelut politik di Indonesia
16. Pemberontakan Soumokil (RMS), Andi Azis (PPRI/Permesta), Westerling
(APRA) memiliki kesamaan tujuan yaitu… .
A. menuntut anggaran lebih besar kepada pemerintah pusat, karena selama ini
daerah-daerah tidak mendapat yang layak
B. menunjukan ketidak puasan terhadap proses kembalinya RIS ke Negara
Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).
C. menolak hasil pemilihan Sukarno sebagai Presiden dan Moh Hatta sebagai
Wakil Presiden.
D. menolak keberadaan TNI yang lemah dalam menghadapi pasukan Belanda.
E. menproklamasikan berdirinya Negara baru dan melepaskan diri dari NKRI
17. Tujuan utama terjadinya pemberontakan APRA adalah....
A. Keinginan melepaskan diri dari Republik Indonesia Serikat
B. Melakukan pendirian negara Islam di Indonesia
C. Merebut kekuasaan dan mempertahankan negara federal Republik Indonesia
Serikat
D. Kekecewaan pasukan APRIS karena pasukan Siliwangi meninggalakan Jawa
Barat
E. Kesenjangan kesejahteraan antara TNI dan KNIL
18. Pernyataan di bawah ini yang tidak termasuk dalam tuntutan dari Dewan
Banteng yang memicu munculnya PRRI adalah....
A. mendesak kabinet Djuanda supaya mengundurkan diri dan mengembalikan
mandatnya kepada Presiden Soekarno
B. mendesak presiden Sukarno untuk mengangkat kembali Moh. Hatta sebagai
wakil presiden dan perdana menteri
C. mendesak pejabat presiden, Mr. Sartono untuk membentuk kabinet baru yang
disebut Zaken Kabinet Nasional yang bebas dari pengaruh PKI (komunis)
D. mendesak kabinet baru tersebut diberi mandat sepenuhnya untuk bekerja
hingga pemilihan umum yang akan datang
E. mendesak Presiden Soekarno membatasi kekuasaannya dan mematuhi konstitusi
19. Upaya yang dilakukan untuk melakukan penumpasan gerakan DI/TII di
Jawa Tengah adalah...
A. Melakukan perundingan dengan Karyosuwiryo untuk menyerahkan diri kepada
aparat keamanan.
B. Melibatkan masyarakat dalam mempersempit gerakan Di/TII.
C. Pengiriman pasukan dari divisi siliwangi untuk menumpas gerakan DI/TII.
D. Membeirkan status daerah istimewa dan hak-hak otonomi yang luas.
E. Melakukan oeprasi khusus dengan pembentukan pasukan Banteng Raiders.
20. Munculnya Dewan Banteng, Dewan Gajah, dan Dewan Garuda disebabkan
oleh....
A. persaingan antara anggota ABRI
B. perebutan jabatan di Sumatra Barat
C. munculnya kelas-kelas dalam masyarakat di Selawesi Selatan
D. perebutan jabatan Kapolres di sebuah kabupaten di Selawesi Selatan
E. ketidakpuasan beberapa di Sumatra dan Sulawesi terhadap dana pembangunan
dan pemerintahan pusat
Kunci Jawaban
Soal PPG Ujian Akademik Bidang Studi Sejarah Lainnya di bawah ini
Download
20 Soal dan Kunci Jawaban Ujian Akademik Sejarah PPG Daljab Tipe A
Download 20 Soal dan Kunci Jawaban Ujian Akademik Sejarah PPG Daljab Tipe B
Download 20 Soal dan Kunci Jawaban Ujian Akademik Sejarah PPG Daljab Tipe C
Download 20 Soal dan Kunci Jawaban Ujian Akademik Sejarah PPG Daljab Tipe D
Download 20 Soal dan Kunci Jawaban Ujian Akademik Sejarah PPG Daljab Tipe E
Terima Kasih Telah berkunjung, Semoga Bermanfaat. Silahkan Share dan Gabung
bersama Kami di: