Mengapa setiap Profesi perlu Kode Etik? Pada era globalisasi saat ini etik perlu dipertahankan, Agar nafsu keserakahan manusia dapat dikekang dan Persaingan tidak sehat dapat dicegah.
Untuk menjujung tinggi martabat dan citra profesi. Disini perlu dijaga “Image“ agar pihak luar tidak memandang rendah/ remeh suatu profesi. Kode Etik profesi akan melarang tindak tanduk anggota profesi yang mencemarkan nama baik profesi diluar.
Menjaga dan memelihara kesejahteraan anggotanya. Meliputi kesejahteraan materiil dan spiritual/ mental anggotanya. Misal : aturan pembatasan tingkah laku yang tidak pantas/ tidak jujur angotanya dalan interaksi dengan sesama anggota profesi.
Peran Bidan Dalam Era Ekonomi Global
Perlu langkah strategis dalam persaingan di era globalisasi ini. Selalu berpedoman pada kode etiks yang telah disepakati Apa kebutuhan masyarakat pada saat ini,terutama untuk perkembangan dan Tumbuh Kembang Anaknya Umumnya semua orang tua ingin anaknya menjadi anak yang pintar dan menjadi generasi yang berkualitas.
Dalam era globalisasi ini persaingan yang sehat sangat diharapkan, oleh sebab itu perlu menjadi seorang bidan yang punya karakter antara lain adalah:
1. Bidan harus mempunyai kemampuan klinik kebidanan : Pelayanan kebidanan, Pelayanan keluarga berencana, Pelayanan kesehatan masyarakat.
2. Bidan mempunyai kemampuan untuk memberdayakan perempuan, melalui: Pendidikan kesehatan, konseling; Pendampingan dan dukungan.
3. Bidan mempunyai Kemampuan kepemimpinan, baik untuk diri sendiri, Pasien, Teman kerja dan lingkungannya.
4. Bidan mempunyai sensitive Jender, yaitu dengan memberikan pelayanan berkualitas dengan memperhatikan keadilan dan hak hak pasien ,terutama hak reproduksinya.
5. Bidan harus bisa memberikan pelayanan sepenuh hati : simpati, empati, tulus iklas dan bekerja sama secara team.
6. Bidan yang berpenampilan prima, cerdas, dapat memecahkan masalah dengan tepat ,menjadi bidan yang dapat disejajarkan dalam era global.
7. Menjadi Bidan sahabat perempuan : dapat berperan serta dalam memajukan perempuan dan memberi layanan yang berfokus pada perempuan.
8. Bidan selalu mengembangkan diri, belajar untuk meraih masa depan yang membuat keseimbangan dalam hidup dan berkarya
Menjawab Kebutuhan Masyarakat dalam Perkembangan dan Tumbuh Kembang anaknya, maka
- Masyarakat perlu memahami 1000 HPK ( Hari Pertama Kehidupan ), yang merupakan kunci tumbuh tumbuh kembang dan pembentukan karakter anak
- Bahwa 1000 HPK dimulai dari awal kehamilan sampai anak usia 2 tahun.
- Bahwa 1000 HPK menentukan kesehatan dan kecerdasan anak yang akan berpengaruh pada masa produktifitasnya (dewasa), ini tentunya akan berkait dengan social ekonominya kelak.
- Bahwa pemenuhan gizi paling efektif dimulai sebelum masa kehamilan, kemudian berfokus pada 12 mgg pertama kehamilan, ini untuk menentukan kesehatan anak hingga dewasa ( Wibowo,2012 )
- Dalam 24 bulan pertama,merupakn masa yg harus dijaga,ini merupakan periode penting untuk tumbuh kembang optimal,jika masalah gizi tidak diatasi pada masa ini, akan berdampak negative pada masa selanjutnya ( Dafaera,2012 )
Kesimpulan
- Arus Globalisasi makin mempengaruhi kehidupan sosial masyarakat dunia
- Penyimpangan etik menimbulkan konflik terhadap nilai.
- Ekonomi global meningkatkan daya saing untuk meningkatkan mutu.
- Bidan adalah suatu profesi, yang juga mempunyai kode etik yang harus dipatuhi oleh anggotanya
- Etik perlu dipertahankan, agar nafsu keserakahan manusia dapat dikekang, persaingan yang tidak sehat dapat dicegah
Download PPT Peran Bidan Dalam Era Ekonomi Global