Banda Aceh - Pada hari pertama SKD CPNS, semua tahapan pengecekan serta
registrasi peserta sebelum menuju ke ruang pelaksanaan ujian SKD dilalui oleh
peserta tes CPNS Pemko Banda Aceh dengan aman, tertib dan sesuai dengan
protokol kesehatan yang sudah di terapkan.
Foto : bkpsdm.bandaacehkota.go.id |
Kepala BKPSDM Kota Banda Aceh, Arie Maulakafka, S.Sos melalui Kepala Bidang
Pengadaan Pemberhentian dan Kinerja BKPSDM Kota Banda Aceh, Muhammad Zaki
Almubarak, S.TH, menyampaikan bahwa semua prosedur sebelum memasuki ruang
ujian diikuti dengan tertib oleh seluruh peserta.
Untuk Hasil Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) CPNS Aceh bisa di cek di situs
Pemerintah Daerah masing-masing.
“Alhamdulillah hari pertama pelaksanaan tes SKD bagi CPNS Pemko Banda Aceh
hari ini berjalan lancar, semua peserta sangat tertib dalam melewati berbagai
proses pengecekan, seperti pengecekan kelengkapan ujian, pengecekan suhu,
registrasi dan lain sebagainya diikuti dengan baik sampai menuju keruang
ujian,” jelas Zaki.
Zaki mengatakan tidak ada kendala yang berarti pada pelaksanaan hari pertama
ujian SKD yang dimulai pada pukul 14.00 WIB sampai dengan 15.40 WIB.
Sesuai jadwal, kata Zaki pada sesi hari pertama ujian SKD Pemko Banda Aceh
total peserta yang seharusnya mengikuti ujian berjumlah 120 orang dengan
rincian 105 peserta untuk instansi Pemerintah Kota Banda Aceh sedangkan 15
orang lagi peserta untuk instansi Pemerintah Provinsi Aceh.
“Peserta CPNS pada sesi ini seharusnya 120 orang yaitu 105 peserta untuk
instansi Pemerintah Kota Banda Aceh dan 15 peserta untuk instansi Pemerintah
Aceh yang tergabung dalam sesi yang sama, namun demikian ada 16 orang peserta
yang tidak hadir,” bebernya.
Zaki menerangkan, dari 16 peserta CPNS yang tidak hadir tersebut dengan
keterangan 2 peserta berstatus positif covid-19 sedangkan 14 peserta lagi
tanpa keterangan,” ungkapnya.
Sementara itu, kepada peserta CPNS Pemko Banda Aceh yang mengikuti ujian SKD
besok (Rabu, 22/9/2021) diharapkan agar dapat mempersiapkan diri dan
kelengkapan ujian dengan baik.
“Bagi peserta CPNS yang mengikuti ujian SKD besok pada hari Rabu, harap
mempersiapkan diri dengan baik serta jangan lupa membawa kelengkapan ujian
seperti KTP, Kartu Ujian yang sudah diverifikasi, Kartu Deklarasi Sehat, serta
hasil SWAB antigen,”Sumber (https://bkpsdm.bandaacehkota.go.id/)